PEMBINAAN PERSIAPAN UM OLEH PENGAWAS PEMBINA
PERSIAPAN UM DI MTS AL-HIDAYAH: PENTINGNYA KISI-KISI SOAL UM!
Ujian Madrasah Tahun 2022, tinggal menghitung hari. Tahun ini adalah Ujian Madrasah ke-4, dimana Madrasah diberikan kebebasan dalam penyusunan soal Ujian Madrasah, tidak lagi dikoordinir.
Penyelenggaraan Ujian Madrasah diatur dalam POS UM Tahun 2022 yang tercantum dalam SK Dirjen Pendis Kemnag RI Nomor 455 Tahun 2022.
Guru diberikan kebebasan dan menuangkan kreativitas dan inovasi ya dalam pembuatan soal Ujian Madarasah. Dalam pembuatan soal Ujian Madrasah ada rambu-rambu yang harus diperhatikan.
Saat pendampingan dan pembinaan dalam persiapan Ujian Madrasah di MTs Al-Hidayah, Jumat tanggal 18 Februari 2022, ada guru yang berkomentar "saya membuat soal dulu, baru membuat kisi-kisi". Hal ini harus diluruskan, mari membiaskaan yang benar bukan membenarkan yang biasa.
Awali membuat soal UM dengan menyusun kisi-kisi soal, bukan membuat soal duku baru membuat kisi-kisi hanya memenuhi prasyarat adanya kisi-kisi soal.
Sederhananya, sebelum membuat layang-layang, kita harus membuat kerangkanya terlebih dahulu, bukan? Bagaimana mungkin bisa membuat layang-layanng tanpa kernagka yang baik? Sampai sini, sepertinya kita paham.
Namun untuk lebih jelasnya, mari kita bahas apa sih fungsi kisi-kisi?
Berikut ini fungsi kisi-kisi untuk guru, diantaranya;
1. Panduan/pedoman dalam penulisan soal yang hendak disusun.
Kisi-kisi terdiri dari beberapa komponen, diawali KD (Kompetensi Dasar), dengan acuan KD, maka guru dapat menentukan KD mana saja yang akan dibuat soal dengan menurunkan KD menajdi IPK dan Indikator soal, lalu disesuaikan dengan level kognitif yang diatur dengan rumus atau persentase tertentu. Untuk persentase diserahkan kepada guru, berapa perbandingan jumlah soal untuk tiap jenjang. Misalnya perbandingannya; 30%:50%:20%.
2. Soal yang dihasilkan sesuai dengan tujuan tes.
3. Guru di Madrasah lain pun akan menghasilkan perangkat soal yang relatif sama, dari segi tingkat kedalamannya dan segi cakupan materi yang ditanyakan, karena acuannya KD yang sama.
Tidak kalah penting adalah fungsi kisi-kisi untuk siswa. Kisi-kisi yang dibuat guru segera dibagikan kepada siswa sebagai acuan untuk mempersiapkan diri menghadapi UM. Fungsi kisi-kisi soal UM bagi siswa;
1. Memudahkan siswa untuk belajar, karena acuannya kisi-kisi soal yang sudah mengcover semua materi selama 3 tahun
2. Siswa dapat memprediksi dengan baik soal yang sesuai kisi-kisi.
3. Siswa dapat mengatur waktu belajar dengan baik.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini paparan tentang penyusunan kisi-kisi soal dan soal Ujian Madrasah;
https://docs.google.com/presentation/d/1W6EyvV4k6k1BH0CA5-UALV0Yu_5GaQm3/edit?usp=drivesdk&ouid=102814857702026461191&rtpof=true&sd=true.
Ujian Madrasah di MTs Al-Hidayah akan dilakukan menggunakan E-Learning Madrasah, sehingga paperless "saving the world" dan juga tentunya "saving cost" dan "saving time".
Untuk Jenjang MTs, pengumuman kelulusan diperkirakan tanggal 4 Juni 2022, sehingga Madrasah bisa menentukan jadwal sebelum pengumuman tersebut. Untuk MTs Al-Hidayah, akan dilaksanakan sekitar tanggal 11-19 April 2022. Semoga dilancarkan dan diberi kesehatan semuanya.
Pengawas Pembina MTs Al-Hidayah
Hj.Widayanti,M.Pmat
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih telah memberikan saran dan pendapat untuk kami.